PENGUMUMAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM TAHUNAN PT DEWI SHRI FARMINDO TBK
Bagikan
Direksi Perseroan dengan ini memberitahukan kepada para Pemegang Saham Perseroan bahwa Perseroan akan menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (“Rapat”) di Cipanas, Cianjur pada hari Jumat, tanggal 14 Juni 2024.
Sesuai dengan ketentuan Pasal 17 ayat (1) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 15/POJK.04/2020 tentang Rencana dan Penyelenggaraan Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Terbuka (“POJK 15/2020”), Pemanggilan Rapat akan dilakukan pada hari Rabu, tanggal 22 Mei 2024. Berdasarkan ketentuan Pasal 23 ayat (2) POJK 15/2020, Pemegang Saham Perseroan yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada hari Selasa, tanggal 21 Mei 2024 selambat-lambatnya pukul 16.00 WIB.